Cerita Nurbaiti Afifah Menjadi Penerima Beasiswa Lampung Cerdas

Program
image_pdf

Assalamualaikum warohmatullah wabarokatuh. Halo, Perkenalkan saya Nurbaiti Afifah, saya berasal dari provinsi Sumatera Selatan kabupaten Banyuasin. Saya tumbuh dalam keluarga yang sederhana. Impian saya untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi selalu ada, tetapi keterbatasan ekonomi keluarga membuat itu menjadi tantangan besar. Namun, berkat mengikuti program dari Lampung Cerdas seolah membakar semangat dan keyakinan saya untuk meraih mimpi tersebut, bahwa semua orang punya hak untuk bisa meraih mimpinya. Dan saya yakin saya pasti bisa. Sebagai yang sering dikatakan oleh kak Syaiful ‘You Are What You Think!”. Karena kamu adalah apa yang kamu pikirkan, maka kuatkan visualisasi dan afirmasi serta maksimal ikhtiar serta pertajam lagi dengan doa, inshaallah hal yang sulit menjadi mudah dan yang tidak mungkin bisa menjadi mungkin.

Diterima Menjadi Mahasiswa

Alhamdulillah saya keterima di Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga dengan Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Saya ucapkan terima kasih kepada Lampung cerdas karena lewat program dari Lampung cerdas akhirnya saya bisa lolos di kampus impian saya. Serta syukur Alhamdulillah saya juga berkesempatan mendapatkan Beasiswa generasi emas dari Lampung cerdas. Benefit yang saya dapatkan dari beasiswa tersebut bukan hanya berupa bantuan finansial saja, melainkan juga pelatihan-pelatihan pengembangan diri yang tak kalah bermanfaatnya untuk kehidupan saya kedepan.

Penerima Beasiswa 

Sebagai penerima beasiswa, saya ingin menyampaikan beberapa feedback kepada Lampung Cerdas.

Pertama

Terima kasih atas kesempatan ini. Saya mengharapkan agar program ini terus berkembang dan memberikan peluang kepada lebih banyak anak bangsa.

Kedua

mungkin ada cara untuk meningkatkan komunikasi dan keterlibatan antara penerima beasiswa dan organisasi. Ini dapat membantu dalam pemahaman kebutuhan individu dan memberikan dukungan yang lebih terpersonal.

Baca Juga :  Cara Agar Kuliah Tanpa Tes

Terakhir

saya ingin mengusulkan adanya program mentorship atau jaringan alumni untuk membantu penerima beasiswa dalam mempersiapkan karir mereka setelah lulus. Dengan demikian, kami dapat memberikan kontribusi yang lebih besar kepada masyarakat dan memberi kembali kepada Lampung Cerdas.

Saya berterima kasih sekali lagi kepada Lampung Cerdas atas segala dukungannya. Saya bertekad untuk memanfaatkannya sebaik mungkin untuk mencapai impian saya dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

Wassalamu’alaikum warohmatullah wabarokatuh

Salam generasi emas, salam Lampung Cerdas ☺

Oleh : Nurbaiti Afifah